Kehadiran Samsung Galaxy S6 Active diklaim sebagai smartphone yang
sama hebatnya dengan seri Galaxy S6 dan S6 Edge. Namun berbeda dengan
seri Galaxy S6, seri S6 Active memiliki fitur tahan air dan juga desain
yang lebih tangguh.
Dilansir laman Mashable, Jumat (12/6/2015), seri S6 Active merupakan
smartphone yang dirancang untuk kegiatan outdoor dan petualangan. Hadir
secara eksklusif di Amerika Serikat, Galaxy S6 Active memiliki bentang
layar 5,1 inci dengan layar super AMOLED beresolusi 2.560 x 1.440
piksel.
Galaxy S6 Active juga didukung prosesor octa-core Exynos dengan
kecepatan 1,5 GHz, serta kamera belakang 16 MP dan kamera depan 5 MP.
Smartphone tersebut juga sudah berjalan di atas sistem operasi Android
5.0.2 Lollipop.
Satu keunggulan seri Galaxy S6 Active dibanding Galaxy S6 ialah
kapasitas baterai yang lebih besar. Sebagai perbandingan, Galaxy S6
hanya memiliki kapasitas baterai 2.500 mAh, sementara seri D6 Active
disokong kapasitas baterai hingga 3.500 mAh.
Berbekal sertifikat IP68, seri Galaxy S6 Active akan menjadi
smartphone yang tahan goncangan, antiair dan juga antidebu. Smartphone
tersebut bahkan mampu bertahan direndam selama 30 menit di ketinggian
lima kaki.
0 Response to "Galaxy S6 Active, Smartphone dengan banyak Keunggulan"
Post a Comment