OnePlus diisukan bersiap meluncurkan suksesor OnePlus One, yang dijuluki sebagai OnePlus 2. Menurut laporan terbaru dari China, OnePlus 2 akan diungkap di press conference bulan depan.
Mengutip laman Phone Arena, Sabtu (13/6/2015), OnePlus 2, diklaim akan menawarkan spesifikasi high-end dengan
harga terjangkau. Adapun spesifikasi OnePkus 2 yang muncul di ranah
maya, seperti dimensi layar seluas 5,5 inci beresolusi 1.080 x 1.920
piksel.
Lebih lanjut, OnePlus 2 juga rumornya dipersenjatai chipset Snapdragon 810, yang mana chipset ini sempat diterjang rumor tentang overheating di beberapa smartphone flagship. Di samping itu, OnePlus 2 juga akan disematkan RAM 3 GB, untuk membantu kinerja ponsel.
Sedangkan dari segi kamera, OnePlus 2 akan dipersenjatai dengan
kamera utama beresolusi 13 MP. Meskipun, OnePlus 2 dibekali dengan
spesifikasi yang hampir serupa dengan Xperia Z3+ dan HTC One M9, tetapi
OnePlus 2 dibanderol murah, yakni 1,999 yuan atau sekira Rp4,2 juta.
Seperti diketahui, debut OnePlus dibanderol dengan beragam harga, tergantung dari varian storage yang dipilihnya.
0 Response to "OnePlus 2 Gunakan Snapdagron 810 & Kamera 13 MP "
Post a Comment