Menyusul kesuksesan Xiaomi Mi4, Xiaomi dirumorkan akan membuat smartphone teranyar Xiaomi Mi5. Menurut informasi terbaru Xiaomi Mi5 akan muncul dengan kode nama Libra.
Berdasarkan informasi Mobi Picker yang dimuat laman IBTimes,
Jumat (3/7/2015), Xiaomi Mi5 akan dibekali bentang layar seluas 5.3
inci beresolusi 1.440 x 2.560 piksel, dan menghasilkan kerapatan piksel
sebesar 554 ppi. Xiaomi Mi5 dilaporkan akan diperkuat dengan prosesor
Qualcomm Snapdragon 820, dan RAM 4 GB.
Sementara untuk sistem operasi (OS), Xiaomi Mi5 akan berjalan pada OS
Android 5.1.1 Lollipop. Sedangkan untuk memori penyimpanan file,
dipercayakan pada storage sebesar 16GB atau 64GB. Jika memori
penyimpanan itu dirasa tidak cukup, maka dapat diperluas menggunakan
microSD.
Spesifikasi Xiaomi Mi5 lain yakni Xiaomi Mi5 dirumorkan menggunakan
kamera beresolusi 16 megapiksel dan kamera depan 6 megapiksel untuk
menangkap gambar selfie dan video chat. Untuk menangani masalah daya
tahan baterai, Xiaomi Mi5 menggunakan baterai berkapasitas 3.030 mAh.
Xiaomi Mi5 dikabarkan juga akan tersemat pemindai sidik jari. Xiaomi diperkirakan akan kembali mengeluarkan smartphone flagship barunya pada November 2015.
0 Response to "Xiaomi Mi5 akan Gunakan Snapdragon 820 & RAM 4 GB"
Post a Comment