Microsoft Luncurkan Aplikasi Office Untuk Android

Iklan
Microsoft Luncurkan Aplikasi Office Untuk  Android

Microsoft meluncurkan aplikasi office resmi untuk pengguna Android setelah tahap uji coba yang telah dilakukan sejak bulan lalu. Pengguna Android mulai dapat mengunduh versi update untuk aplikasi Word, Excel, dan Power Point.

Dilansir laman Geek Wire, Kamis 926/6/2015), mirip dengan aplikasi Office untuk tablet Android, pengguna yang sebelumnya menggunakan versi preview aplikasi Office juga akan mendapatkan update aplikasi tersebut.

Aplikasi Office untuk smartphone Android akan hadir dengan layout dan optimasi sentuh yang disesuaikan agar dapat dilakukan dengan satu tangan. Pengguna baru pun nantinya akan dengan cepat dapat menggunakan aplikasi Office mereka dengan mudah dan cepat.

Microsoft sendiri tengah gencar menawarkan aplikasi Office mereka untuk perangkat mobile. Perusahaan piranti lunak itu juga telah bekerja sama dengan Sunrise, Accompli, dan Wunderlist. Kerja sama Microsoft dengan raksasa-raksasa software tersebut dengan cepat mampu membangun kestabilan aplikasi Office untuk perangkat mobile.

Microsoft juga telah memberikan update terbaru Office dengan menghadirkan aplikasi tanda tangan langsung di smartphone. Aplikasi tanda tangan langsung di smartphone yang dihadirkan Microsoft di Office diklaim menjadi populer saat ini.
Iklan

0 Response to "Microsoft Luncurkan Aplikasi Office Untuk Android"

Post a Comment