Harga Smartphone Asus Tetap Murah Meskipun Dolar Naik

Iklan
Smartphone Asus
Di tengah anjloknya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika, tetapi harga smartphone Asus tidak akan ikut mahal. Itu disampaikan oleh Country Product Group Leader ASUS Indonesia, Juliana Cen, dalam keterangan resminya, Selasa (10/3/2015). 
“Meski kurs Rupiah melemah, namun harga produk-produk ASUS mulai dari notebook, tablet, smartphone, sampai PC desktop dan All in One tidak mengalami kenaikan. Ini bisa terlihat pada pameran Mega Bazaar Consumer Show 2015 yang baru berakhir,” sebut Juliana Cen, Country Product Group Leader, ASUS Indonesia.

Tidak seperti sejumlah pemain lain di industri IT yang terpaksa harus menaikkan harga produknya, ASUS Indonesia belum mengambil langkah tersebut.

Juliana menjelaskan, alasan perusahaan tidak menaikkan harga karena manajemen produk, sistem distribusi, dan strategi marketing ASUS Indonesia sudah sangat efisien, sehingga ASUS masih bisa mempertahankan harga produk-produk yang dipasarkan di Indonesia.

Seperti diketahui, nilai tukar Rupiah terhadap mata uang asing, khususnya Dolar AS, terus menunjukkan tren yang melemah. Berada di kisaran Rp12.400 per USD pada awal 2015, kini kurs sudah mencapai kisaran Rp13.000 per dolar AS.

Menurut sejumlah analis, tren pelemahan nilai Rupiah akan terus berlangsung setidaknya pada semester pertama tahun ini.

Harga Zenfone Terbaru
baru-baru ini ASUS merilis dua smartphone unggulannya ke pasaran Indonesia, yakni ZF451CG atau New Zenfone 4S dan juga varian terbaru dari ASUS Zenfone 5.

“Kedua smartphone baru ini kami harapkan mampu memenuhi kebutuhan pengguna dengan anggaran terbatas,” ucap Juliana.
New Zenfone 4S atau ZC451CG, merupakan smartphone Android KitKat berukuran 4,5 inci. Generasi penerus dari Zenfone 4S yang fenomenal itu kini dilengkapi dengan baterai removable yang lebih besar, yakni 2.100mAh dengan kisaran harga Rp1,3 jutaan.

Iklan

0 Response to "Harga Smartphone Asus Tetap Murah Meskipun Dolar Naik"

Post a Comment